Jumat, 09 Maret 2012

SILAS PAPARE



Silas Papare dilahirkan di Serui pada tanggal 18 Desember 1918. Setamat dari pendidikannya di Sekolah Juru Rawat, Silas bekerja menjadi pegawai pemerintah Belanda. Suatu ketika ia berkenalan dengan Sam Ratulangi yang sedang diasingkan Belanda. dari Sam Ratulangi ia memahami jika dirinya adalah orang Indonesia. Tanah tumpah darahnya, Irian Jaya, adalah bagian tak terpisahkan dari NKRI. Kesadaran akan kebangsaan itulah yang membuat bangkitnya semangat Silas untuk memperjuangkan Irian Jaya agar terlepas dari belenggu penjajah Belanda dan bergabung dengan Indonesia.

Belanda yang mengetahui kegiatan Silas kemudian menangkap dan memenjarakannya. Selepas dari penjara, Silas tetap menggelorakan rakyat Irian agar mengusir penjajah Belanda dari tanah kelahiran mereka.

Silas Papare mendirikan Partai Kemerdekaan Indonesia Irian (PKII). Kegiatan politik Silas ini dibalas Belanda dengan memenjarakannya di Biak. Tak lama kemudian ia berhasil meloloskan diri dan selanjutnya menuju Yogyakarta. Di Yogyakarta Silas membentuk Badan Perjuangan Irian yang berusaha keras untuk memasukkan wilayah Irian Jaya ke dalam negara Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar